Judul : Resep Jongkong Kelapa Muda
link : Resep Jongkong Kelapa Muda
Resep Jongkong Kelapa Muda
Jongkong:
125 g tepung beras
75 g tepung kanji
3 sdm gula pasir
1 sdt garam
650 g santan dari ½ butir kelapa
30 lembar daun suji, potong 1 cm
5 lembar daun pandan, potong 1 cm
150 ml air
Kapur sirih sebesar biji jagung
2 buah kelapa muda, ambil dagingnya, bagi menjadi 15
Saus:
50 g gula merah, sisir
1 sdm gula pasir
5 lembar daun pandan, robek-robek, simpulkan
Garam
300 ml air
250 ml santan kental dari ½ butir kelapa
30 helai daun pisang ukuran 15 x 15 cm
15 lidi untuk menyemat
Cara membuat:
Saus: Campur gula merah, gula pasir, daun pandan, garam, air, dan santan. Didihkan sambil terus diaduk. Saring. Sisihkan. Saat akan dipakai bagi menjadi 15 bagian.
Jongkong: Campur daun suji, daun pandan, air, dan kapur sirih. Haluskan dengan blender. Saring. Peras dan singkirkan ampasnya.
Ambil 150 ml santan dan 75 g tepung kanji.
Campur tepung beras, sisa tepung kanji, gula pasir, garam, dan sisa santan.
Tuang cairan daun suji-pandan dan dimasak sambil terus diaduk sambil meletup-letup. Angkat dari api.
Campur tepung kanji dengan santan. Masukkan ke adonan ini. Aduk rata.
Bagi adonan menjadi 15 bagian.
Dua helai daun pisang dirangkapkan. Letakkan 1 bagian adonan, 1 kerukan daging kelapa muda. Siram dengan 1 bagian saus.
Bungkus seperti gado-gado. Semat dengan lidi.
Kukus selama 15 menit dalam dandang yang sudah dipanaskan.
Untuk 15 bungkus
Sumber: Majalah Intisari
Demikianlah Artikel Resep Jongkong Kelapa Muda
Sekianlah artikel Resep Jongkong Kelapa Muda kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Resep Jongkong Kelapa Muda dengan alamat link https://dapoeresepku.blogspot.com/2015/04/resep-jongkong-kelapa-muda.html